246 Calon PPK Kabupaten Karo Dinyatakan Lulus, Lanjut ke Tahap Wawancara

Editor: Romeo galung author photo
TANAH KARO - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Karo umumkan seleksi calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang lulus mengikuti ujian tertulis dengan metode sistem Computer Assisted Test (CAT).

Dari 324 peserta, hanya 246 orang peserta dinyatakan berhak mengikuti tahapan selanjutnya yang digelar di SMP Negeri 1 Kabanjahe selama 2 hari (06-07 Desember 2022) Kemarin.

Menurut Dewi Afriany Br Ginting, Komisioner Divisi SDM dan Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPUD Kabupaten Karo, hasil rangkaian kegiatan ujian tertulis ada 17 orang peserta yang tidak hadir mengikuti ujian, Kamis (08/12/022). 

Sementara untuk tahapan selanjutnya, 246 orang peserta yang telah dinyatakan lulus akan melakukan ujian wawancara pada tanggal 12-13 Desember 2022 di Hotel Sibayak, Berastagi dengan materi wawancara komitmen integritas, indepedensi, profesionalitas, rekam jejak serta klarifikasi masukan dan tanggapan masyarakat.  

Kemudian, sambung Dewi, dari hasil seleksi wawancara, KPUD Kabupaten Karo akan menetapkan dan mengumumkan 85 orang Calon yang menduduki hasil seleksi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk 17 Kecamatan dengan masing-masing kecamatan menetapkan 5 orang per kecamatan.

“Kegiatan ujian CAT Calon anggota PPK hari ini berjalan lancar dan dihadiri, diawasi langsung oleh ketua KPUD Kabupaten Karo, Gemar Tarigan didampingi Komisioner KPUD Karo Anwar Tarigan dan Lotmin Ginting,” kata Dewi Afriany Br Ginting. (Ardiansyah)

Share:
Komentar

Berita Terkini