Tanah Karo – Bupati Karo, Brigjen. Pol. (Purn.) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., menghadiri Simposium Sejarah "Hubungan Kerajaan Aru dan Peradaban Karo" di FIB USU, Medan. Kegiatan ini sejalan dengan visi Pemkab Karo, “The Paradise of Karo Highland”, yang menjadikan budaya sebagai fondasi utama pembangunan.
Bupati Ginting menekankan pentingnya penggalian nilai sejarah Kerajaan Aru untuk membangun identitas kultural yang kokoh.
Simposium ini memperkuat sinergi antara akademisi, tokoh masyarakat, dan pemerintah dalam pelestarian dan pengembangan peradaban Karo.
Ketua Umum Karo Foundation, Mayjen TNI (Purn.) Musa Bangun, menawarkan kerja sama kelembagaan antara Karo Foundation dan FIB USU untuk pengembangan riset dan pelatihan berbasis budaya lokal. (Abet)