Sosialisasi Penguatan Moderasi Lintas Agama se-Kabupaten Labura

Editor: Redaksi1 author photo
AEK KANOPAN - Sosialisasi Penguatan Moderasi Lintas Agama se Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) di gelar di Aula Hotel Permata Labura, Selasa (12/9). 

Dalam hal ini tokoh agama memiliki peran strategis bagi umat dalam menggerakkan moderasi beragama untuk mewujudkan kerukunan antar umat beragama di Indonesia khususnya di Kabupaten Labura

Tugas penguatan kerukunan umat beragama di samping dilakukan oleh pemerintah, juga harus dilakukan oleh para tokoh agama.

"Alhamdulilah, sampai saat ini di Kabupaten Labura tidak pernah terjadi gesekan umat beragama. Hal ini karena para tokoh agama bisa berperan sebagai penyejuk dan memberikan rasa aman, nyaman untuk seluruh pemeluk agama di Kabupaten tercinta", ujar Bupati saat menghadiri acara sosialisasi tersebut.

Acara ini di ikuti oleh para tokoh lintas agama Se Kabupaten Labura. Bupati mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan ini. Menurutnya kegiatan positif seperti ini bisa dijadikan sebagai komitmen bersama dan upaya dalam mendukung penguatan keagamaan, kedewasaan, serta toleransi dalam kehidupan masyarakat di bumi Basimpul Kuat Babontuk Elok. 

"Pandangan mengenai moderasi beragama ini harus disampaikan ke seluruh komponen masyarakat, agar masyarakat paham terhadap agama dan dapat menerima perbedaan -perbedaan yang ada sehingga tidak gampang terpengaruh oleh hal-hal yang mudah memicu terjadinya perilaku intoleransi", tandas bupati. 

Turut dihadiri Bupati Labura Hendriyanto SE MM tenaga ahli Menteri Agama H. Hasan Basri Sagala S Ag, M Si, Kakan Kemenag Agus Priadi S Ag, jajaran Kepala OPD, Camat, dan para tokoh lintas agama se Labura . (ndi)
Share:
Komentar

Berita Terkini