Terpanggil Meringankan Beban Warga Sekitar, Puluhan Pengacara 'LMPC' Bagikan Seratusan Bungkus Makan Siang

Editor: Redaksi1 author photo

MEDAN - Masih berlanjutnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di masa Pandemi Covid-19 ini membuat puluhan Pengacara Kota Medan yang tergabung dalam Lawyer Meja Panjang Club terpanggil untuk membantu sesama dengan melaksanakan kegiatan Jumat Barokah bersama pihak Kelurahan Durian, Jumat (3/8/2021). 

Terlihat Lurah Durian, Harun Al Rasyid Siregar bersama jajaran menghadiri dan membagikan secara langsung bekal makan siang kepada abang becak, ojol dan warga sekitar di Jalan Krakatau, Medan Timur.

Dalam sambutannya, Lurah Durian, Harun Al Rasyid Siregar sangat mengapresiasi kegiatan bakti sosial tersebut dan berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung secara rutin. 

"Alhamdulillah, insyaallah kegiatan ini akan kita giatkan setiap minggunya karena ini sangat positif dan sangat diinginkan masyarakat," ujarnya saat ditemui wartawan. 

Harun menambahkan, semoga kegiatan seperti ini dapat menjadi contoh kepada yang lainnya untuk turut membantu masyarakat sekitarnya. 

"Harapan dan himbauannya tetap mematuhi protokol kesehatan untuk kesehatan kita bersama. Mudah-mudahan jika kita mematuhi anjuran pemerintah, kita dapat melewati masa pandemi ini," harapnya mengakhiri. 

Dilokasi yang sama, Ketua Panitia Jumat Barokah Lawyer Meja Panjang Club, Dedi Suheri, SH mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian teman-teman pengacara untuk meringankan beban masyarakat sekitar. 

"Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Lurah Durian yang memfasilitasi kegiatan bakti sosial membagikan makan siang kepada warga dan abang becak," ujarnya. 

Lalu, Dedi menambahkan dengan bantuan teman-teman pengacara, kegiatan bakti sosial ini akan dilaksanakan setiap minggunya untuk membantu warga sekitar. 

"Kita berencana juga akan membuat warung gratis tiap hari Jumat bagi siapa saja yang memerlukan makan siang. Saya juga berharap agara kegiatan ini dapat berjalan lancar, marilah kita sama-sama membantu saudara kita yang terdampak Covid-+9," harapnya mengakhiri. 

Kegiatan baksos ini akhirnya ditutup dengan makan siang dan berfoto bersama . (Rom)

Share:
Komentar

Berita Terkini