Strong Point Polres Tanah Karo Wujudkan Kamseltibcarlantas

Editor: Redaksi1 author photo
TANAH KARO - Polres Tanah Karo dan seluruh Polsek jajarannya, terus memberikan pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat, salah satu diantaranya dengan melaksanakan Strong Point pagi hari.

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman menjelaskan strong point adalah kegiatan pengaturan arus lalu lintas, ditujukan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran dalam berlalu lintas di pagi hari saat warga memulai beraktifitas.

"Untuk mewujudkan hal tersbut, tiap personil digelar di titik titik kerawanan, baik rawan macet ataupun rawan laka untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan", ungkap Kapolres, Kamis(14/9/2023).

Bahwa penggelaran anggota di titik-titik yang sudah ditentukan, lanjut Kapolres, rutin setiap hari dilaksanakan sebagai upaya mewujudkan kehadiran Polri di tengah masyarakat. 

"Jadi tujuan utama yaitu untuk mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcar) lalu lintas, khususnya, pada saat jam keberangkatan anak sekolah dan orang-orang ke kantor atau tempat bekerja, yang mana pada pagi hari arus lalu lintas cukup ramai", pungkas Kapolres kepada awak media. (Abet)
Share:
Komentar

Berita Terkini