Ketahanan Pangan Desa Hume Dikerjakan Secara Bergilir

Editor: Redaksi1 author photo
NIAS SELATAN - Program ketahanan pangan di Desa Hume berjalan dengan baik melalui sistem kelompok secara bergilir, melibatkan Dusun 1, Dusun 2, dan Dusun 3.
 
Kepala Desa menjelaskan bahwa sistem ini sesuai dengan kesepakatan musyawarah desa dan bersifat sukarela. Warga yang ingin berpartisipasi dipersilakan untuk bekerja secara bergilir.
 
Para pekerja diwajibkan bekerja penuh waktu, mulai pukul 08.00 hingga 17.00. Upah pekerja tetap dibayarkan sesuai kesepakatan, dan setiap pekerja membawa bekal masing-masing. Hal ini dikarenakan pekerjaan ini bukan bersifat swadaya.
 
"Saya berharap program ketahanan pangan tahap pertama ini berhasil demi kesejahteraan masyarakat, bukan untuk kepentingan pribadi. Jika tahun ini berhasil, kami akan melanjutkannya lagi di tahap berikutnya, jika Tuhan mengizinkan," tegas Kepala Desa. (Thomas Dakhi) 
Share:
Komentar

Berita Terkini